Pernahkah, kalian merasakan perasaan sesak yang tiba-tiba datang tanpa alasan? Tanpa ada kejadian apa-apa, kalian hanya merasa terbuang, dikucilkan, dan merasa kecil untuk apapun di dunia ini.
Aku pernah merasakannya. Dulu. Dulu sekali. Saat aku merasa, apa yang kulakukan selalu salah. Apa yang kukerjakan selalu tidak sesuai. Hidupku serasa tidak berguna. Tidak berarti apa-apa.
Benar, jika kamu ingin mengerti arti kehidupan yang sebenarnya, sebisa mungkin, coba mendengar bukan didengar.
Sejak saat itu aku mulai sering mendengar. Dan ya cerita-cerita orang membuatku mengerti, inilah hidup. Kadang hidup membuat kita melayang setinggi awan, lalu kemudian dihempaskan begitu saja. Ini salah satu tipuan fatamorgana yang membuat manusia buta hatinya.
Sudah bukan saatnya kita menyerah pada perasaan. Saat itu aku berpikir, "ini saatnya aku hidup pantang menyerah pada keadaan dan perasaan. Semunya tidak akan berubah jika aku hanya duduk menangis tanpa melakukan apa-apa"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar